Ekonomi Internasional
Pada dasarnya ekonomi internasional adalah transaksi-transaksi ekonomi internasional, baik transaksi-transaksi ekonomi internasional maupun transaksi-transaksi ekonomi internasonal multilateral. Transaksi-transaksi ekonomi internasional tersebut banyak macam ragamnya. Akan tetapi hanya sekedar untuk dapat memberikan gambaran umum dapat dikatakan bahwa pada dasarnya dapat dibedakan antara : transaksi perdagangan yang terdiri atas transaksi impor dan transaksi ekspor barang dan jasa, transaksi penanaman modal, baik penanaman modal langsung maupun penanaman modal portopolio berserta transaksi-transaksi lain yang berkaitan, transaksi unilateral, transaksi hutang-piutang dan transaksi moneter.
Dari berbagai transaksi ekonomi internasional yang merupakan materi bahwa disiplin ilmu ekonomi internasional seperti tersebut di atas, transaksi pertamalah yaitu transaksi perdagangan internasional, yang rupa-rupanya sampai sekarang relatif paling banyak memiliki teori-teori, konsepsi-konsepsi yang cukup mantap. Teori-teori tersebutsebagian betul-betul merupakan teori murni, sebagian merupakan teori mengenai kebijakan-kebijakan perdagangan luar negeri atau kebijakan-kebijakan perdagangan internasional. Sebagian menggunakan pendekatan analisis ekuilibrium parsial, sebagian lagi menggunakan pendekatan analisis ekuilibrium umum. Bagian dari disiplin ilmu ekonomi internasional yang menekankan pada transaksi perdagangan ini, sesuai dengan ruang lingkupnya dan biasanya disebut perdagangan internasional (internasional trade).
Bagian disiplin ilmu ekonomi internasional yang memperhatikan semua transaksi-transaksi ekonomi internasional seperti disebutkan diatas dengan agak menekankan kepada transaksi-transaksi moneter dan juga transaksi-transaksi penanaman modal, lazim mendapat sebutan internasional finance pembelanjaan internasional atau lalu lintas pembayaran internasional.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar